Jakarta, – Penantian publik sepak bola Indonesia akan kehadiran Maarten Paes di Timnas Garuda akhirnya terjawab. Kiper naturalisasi asal Belanda tersebut dipastikan akan bergabung dengan skuad asuhan Shin Tae-yong pada 7 Oktober mendatang.

Kepastian ini diungkapkan oleh klub Paes saat ini, FC Dallas. Dalam pernyataannya, FC Dallas menyebut bahwa sang kiper tidak bisa bergabung dengan Timnas Indonesia sejak awal karena masih memiliki agenda bersama klub.

"Beberapa jam setelah FC Dallas memainkan laga terakhir musim reguler melawan Portland Timbers, kiper Maarten Paes akan gabung Timnas Indonesia untuk kali kedua sejak ia mendapatkan kewarganegaraan (Indonesia) awal tahun ini," tulis pernyataan FC Dallas.

Jadwal FC Dallas memang cukup padat di pengujung musim reguler Major League Soccer (MLS). Sebelum bertemu Portland Timbers pada 7 Oktober, Paes dan kawan-kawan terlebih dahulu akan menghadapi SJ Earthquakes pada 3 Oktober.

Di sisi lain, Timnas Indonesia akan memulai pemusatan latihan di Jakarta pada 5 Oktober dan langsung bertolak ke Bahrain pada hari yang sama. Pertandingan tandang melawan Bahrain dan China dalam lanjutan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 pun sudah menanti pada 10 dan 15 Oktober.

"Kami akan kumpul Sabtu tanggal 5 (Oktober). Setelah makan malam, kami akan langsung ke Soetta (Bandara Soekarno-Hatta)," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, beberapa waktu lalu.

Kehadiran Maarten Paes dalam skuad Timnas Indonesia tentu sangat dinantikan. Kiper berusia 25 tahun itu diharapkan mampu memberikan tambahan kekuatan di posisi penjaga gawang, yang selama ini menjadi salah satu titik lemah permainan Garuda.

Dengan formasi yang semakin lengkap, Timnas Indonesia diharapkan dapat meraih hasil positif dalam dua laga tandang tersebut. Kemenangan atas Bahrain dan China akan membuka peluang besar bagi Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini