Piala Dunia Antarklub 2025 akan menerapkan format baru dengan jumlah peserta yang meningkat dari tujuh menjadi 32 tim. Gelaran perdana dengan format baru ini akan menjadi ajang pemanasan jelang Piala Dunia 2026 yang digelar di Amerika Serikat.

Sebagai tuan rumah, Amerika Serikat berhak menempatkan satu wakilnya di turnamen tersebut. Dari empat slot yang dialokasikan untuk zona CONCACAF, Monterrey, Seattle Sounders, Leon, dan Pachcuca telah mengamankan tempat mereka sebagai juara Liga Champions Concacaf dan Concacaf Champions Cup.

Muncul isu bahwa satu tim dari Major League Soccer (MLS) akan mengisi slot tuan rumah yang tersisa. Inter Miami, yang baru saja menyabet gelar juara musim reguler MLS, menjadi salah satu kandidat kuat.

Pelatih Inter Miami, Gerard Martino, mengungkapkan keinginan timnya untuk mewakili Amerika Serikat di Piala Dunia Antarklub. "Kami pantas mendapatkan jatah itu karena gelar yang baru didapat," ujar Martino.

Keputusan akhir berada di tangan FIFA. Masih belum jelas apakah mereka akan memilih juara musim reguler atau juara MLS sebagai perwakilan Amerika Serikat. Namun, Inter Miami dengan statusnya sebagai juara musim reguler saat ini sangat berpeluang untuk meraih tiket ke ajang bergengsi tersebut.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini