Pertandingan menarik akan tersaji pada akhir pekan ini di Liga Inggris, antara Aston Villa dan Manchester United. Manajer Aston Villa, Unai Emery, memberikan pujian kepada Erik ten Hag, yang kini tengah berada dalam sorotan akibat kinerja buruk MU.

Ten Hag menjadi pusat perhatian setelah MU gagal meraih kemenangan dalam empat laga terakhirnya.kekalahan dari Porto di Liga Europa semakin memperburuk situasi dan memunculkan desas-desus tentang pemecatannya.

Di tengah prahara tersebut, MU akan bertandang ke markas Aston Villa, Villa Park, Birmingham, pada Minggu (6/10/2024). Berbeda dengan MU, Aston Villa justru dalam performa terbaiknya, tidak terkalahkan dalam tujuh laga terakhirnya, termasuk saat mengalahkan Bayern Munich di Liga Champions.

Jelang pertemuan tersebut, Emery mengungkapkan rasa hormatnya kepada Ten Hag, meski mengakui ada permasalahan di MU. Menurutnya, Ten Hag adalah sosok yang hebat dan mampu mempersembahkan trofi untuk MU pada musim lalu.

"Saya sangat menghormati Ten Hag. Kami kalah dalam empat pertandingan kandang dan tandang terakhir dari Manchester United, dan mereka adalah tim pemenang. Mereka mengalahkan Manchester City untuk memenangkan Piala FA," kata Emery.

Emery juga menekankan pentingnya mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi MU, yang meski sedang kesulitan, tetaplah tim yang berbahaya.

"Klub ini (MU) biasanya menjadi klub pemenang. Memang, mereka tidak tampil konsisten di Premier League, namun kami harus lebih fokus mempersiapkan diri untuk pertandingan ini daripada saat melawan Bayern Munich," ujarnya.

Aston Villa saat ini menempati peringkat ke-5 klasemen Liga Inggris dengan 13 poin, sementara MU terpuruk di posisi ke-13 dengan hanya mengumpulkan 7 poin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini